SOSIALISASI PENANGANAN IKAN SEGAR DAN DIVERSIFIKASI OLAHAN HASIL PERIKANAN

DEMAK– Bidang Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan (P2HP) Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Demak mengadakan kegiatan sosialisasi penanganan ikan segar dan diversifikasi olahan hasil perikanan yang dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 29 Februari 2024 di Aula Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Demak. Kegiatan sosialisasi ini diikuti oleh beberapa kelompok pengolah dan pemasar binaan Dinlutkan.

Acara tersebut dibuka oleh Bapak Ir. Nanang Tasunar DN, MM selaku Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Demak, selanjutnya oleh bapak A. Suhaeli Fahmi, S.Pi., M.Sc. dosen FPIK UNDIP dan Rofiqoh Nur Suudiyah, S.Pi, MM penyuluh perikanan Kabupaten Demak selaku narasumber dalam sosialisasi penangan ikan segar dan diversifikasi olahan hasil perikanan. Tujuan kegiatan tersebut agar para pengolah pemasar lebih pandai dalam berinovasi dan mengembangan usaha yang dijalani. Kegiatan tersebut mendukung pelaksanaan bimbingan dan penerapan persyaratan atau standar pada usaha pengolahan dan pemasaran skala mikro dan kecil bagi pelaku pengolah dan pemasar di Kabupaten Demak. (Dinlutkan Kab.Demak)

EXPO PRODUK PERIKANAN

DEMAK– Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Demak mengikuti kegiatan Expo produk-produk perikanan yang diadakan oleh Dinas Perdagangan dan Koperasi Kabupaten Demak. Expo dilaksanakan pada bulan Agustus 2023 di halaman Tembiring Jogo Indah Demak.

Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Demak mengikuti acara tersebut dengan menjual produk hasil olahan perikanan seperti kerupuk ikan, abon ikan, petis ebi, brambang teri, egg roll janila, dan masih banyak lagi. Dengan mengikuti acara expo ini Dinlutkan berharap masyarakat untuk dapat menikmati hasil olahan perikanan terutama untuk anak anak. (Dinlutkan Kab.Demak)